Cara
cegah mual dengan jahe ternyata sangat ampuh. Jahe, bahkan menjadi salah satu bahan alami di dunia farmakologi yang sangat direkomendasikan untuk berbagai pengobatan gangguan kesehatan. Anda dapat mengolah bahan jenis rimpang ini dengan cara dibuat minuman seperti wedang. Rasanya enak, khasiatnya tetap lengkap untuk manfaatkan.
Tapi, tidak banyak yang menyukai wedang karena aromanya yang kuat. Anda pun bisa mencoba alternative lain untuk rasa yang lebih bersahabat, begitu juga dengan aromanya. Misalnya menyeduhnya dengan menambahkan teh. Teh yang digunakan sebaiknya the herbal. Sehingga, semua kandungannya masih lengkap. Untuk mual dan sakit perut, ternyata buka n hanya pada sakit biasa saja. Untuk gejala mual yang disertai pusing pada ibu hamil atau morning sick bisa dikurangi dengan mengkonsumsi ramuan tersebut. Pastikan untuk selalu meramunya sendiri agar lebih sehat. Jahe olahan atau instan yang dijual di pasaran, bisa saja mengandung pengawet serta bahan kimia lainnya yang sangat beresiko.
Cara Cegah Mual dengan Jahe WedangMembuat wedang tidak sulit. Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Cukup bersihkan jahe dengan cara dicuci. Kemudian, jemur di bawah panas matahari yang terik kurang lebih satu hari. Kulitnya kemudian dikupas dan geprek bagian dagingnya. Anda tinggal seduh saja hasil geprekan tersebut dengan air panas atau hangat. Tambahkan gula merah atau gula pasir sesuai sengan selera.Lebih nikmat, untuk penambah rasa dan aroma bisa juga Anda tambahkan madu.
Penggunaan jahe sebagai obat, termasuk penghilang mual dan pusing sudah diketahui sejak jaman dulu, tepatnya di China. Di sana, dokter menggunakannya sebagai obat kolera. Perkembangan jaman pun membuat penelitian lebih lanjutnya terus dilakukan. Hasilnya pun terbukti. Kandungannya bersifat anti jamur dan bakteri, terdapat antioksidan dalam jumlah yang besar dengan nama zingerone. Setiap jaringan pada tubuh akan terlindungi dari kerusakan akibat oksidasi.
Mengetahui khasiat dengan cara pengolahannya menjadi minuman yang begitu mudah. Banyak juga orang mengusahakannya sebagai salah satu inovasi dalam industry lain dengan tetap mengambil manfaat farmakologinya. Misalnya, menjadi minuman berenergi, minuman hangat dengan campuran susu, telur, dan madu, hingga permen. Rasanya mungkin akan lebih enak untuk pengolahan dengan berbagai macam campuran bahan-bahannya. Namun, khasiatnya tetap sama. Selain pada gangguan pencernaan, Anda juga bisa menggunakannya sebagai obat rematik dan sakit gigi.
Sebagai obat, tentu Anda membutuhkannya ketika gangguan kesehatan tersebut datang. Namun, bisa juga mengkonsumsinya sesekali secara rutin sebagai pencegahan. Namun, disarankan adar tidak terlalu sering dan jumlahnya diperhatikan. Terlalu berlebihan dalam mengkonsumsinya, sifat farmakologinya justru bisa berubah menjadi gangguan kesehatan lain. Efek hangat dan mampu melancarkan pencernaannya jika terlalu banyak masuk ke dalam tubuh akan membuat iritasi pada bagian perut. Selanjutnya, Anda pun akan terkena diare. Maksimal. Konsumsinya hanya 2.000 mg/ hari. Untuk anak dua tahun, ketika mereka mengalami gejala masuk angina dengan berbagai gejalanya, sebaiknya tidak diberikan jahe. Organ tubuhnya yang masih sangat sensitif akan sangat beresiko responnya.
Bagi Anda yang sudah dewasa dengan pengetahuan akan obat-obatannya, apabila Anda sedang menggunakan warfarin atau aspirin sebagai obat, maka jangan dikonsumsi secara bersamaan dengan konsumsi bahan alami ini. Sebagai obat alami yang aman dan tanpa resiko, perlu diperhatikan agar Anda tidak mengkonsumsinya secara terus menerus ketika sudah sembuh.Terutama bagi Anda yang mengalami masalah dengan lambung. Jadi,
cegah mual dengan jahe juga harus menyesuaikan dengan kondisi tubuh.
Title : Cegah Mual dengan Jahe Lebih Enak
Description : Cara cegah mual dengan jahe ternyata sangat ampuh. Jahe, bahkan menjadi salah satu bahan alami di dunia farmakologi yang sangat direkomen...
Recent Post :